Jumat, 02 November 2018

Tetep, Teteg, Antep Lan Mantep Plus Melihat Potensi Diri Kita

Hallo kembali lagi bersama gurumuda18 kali ini saya akan membahas mengenai mengenali potensi diri kita dan sifat-sifat yang harus dimiliki tentang bagaimana cara dan jiwa seseorang pemimpin yang berasal dari Ki Hajar Dewantara yaitu salah satunya yaitu Tetep, Teteg, Antep Lan Mantep, nah berikut Penjelasanya.

Sebenarnya ada 4 sifat yang harus dimiliki oleh seorang menurut Ki Hajar Dewantara yaitu :
1.      Tetep, Teteg, Antep Lan Mantep
2.      Ngandel Kendel Kandel Bandel
3.      Ning Neng Nung Nang
4.     Ing Ngarso Sung Tulada, Ing Madya Mangun Karsa, Tut Wuri Handayani

Untuk kali ini gumuda18 akan membahas tentang sifat yang pertama yaitu Tetep Teteg Antep Lan Mantep.
Ø  Tetep
Artinya mempunyai keteguhan pikira, tidak mudah goyah, mempunyai ketetapan pikiran dan pendapat tentang suatu yang telah diyakininya, tidak mudah termakan isyu, tidak mudah diombang ambingkan, sikap tegas, apa yang dikatakan itu yang diyakini dan benar. Orang yang mempunyai keteguhan pikiran artinya tidk mudah goyah, sehingga pemikirannya berkualitas dalam hasil ahir sehingga saat disampaikan ke orang lain akan berbobot. Pikiran yang telah diyakini kebenarannya, itu harus dilaksanakan dalam satuan tugasnya, dengan sikap cinta kasih penuh kelembutan dan pengertian, Masyarakat pasti menurutinya dengan hati yang senang, malahan mereka tidak merasa diperintah atau dipengaruhi, namun malahan membantu dalam mendukung dengan setulus dan sepenuh hati. Dalam bahasa jawa kata beliau adalah "Menang tanpa ngasorake".

Ø  Teteg
Teteg, mempunyai arti hamper sama dengan tetep yaitu tidak tergoyahkan oleh godaan atau rayuan apapun. Godaan dan rayuan yang sering menjatuhkan karir seseorang adalah harta, wanita dan kedudukan. Terlalu berambisi terhadap harta, dapat menimbulkan bebagai tindakan negatif, dapat melakukan korupsi, penyalah gunaan anggaran dan lainnya. Terlalu berambisi pada suatu kedudukan tertentu, dapat menimbulkan terhadap harta, dapat menimbulkan bebagai tindakan negatif, dapat melakukan korupsi, penyalah gunaan anggaran dsb. Terlalu ambisi pada suatu kedudukan tertentu, dapat menimbulkan persaingan yang tidak sehat dan dapat mengakibatkan masak sebelum waktunya. Rayuan wanita, menimbulkan kerusakan pribadi, keluarga dan karir seseorang.

Ø  Antep
Antep, artinya, berisi, berilmu, berbobot, berpengetahuan. Setiap kesempatan pemimpin harus belajar apa saja, untuk bekal pergaulan dan keberhasilan kepemimipinan. Ki Hajar Dewantara mengatakan, sebenarnya orang yang bijak sana itu ialah orang yang banyak membaca. Kiranya ini benar dan dicamkan oleh generasi muda, karena memang ilmu itu didapatkan dari buku-buku. Ilmu apa saja dibaca kalau ingin pandai. Dalam hal ini Ki Hajar Dewantara mengatakan dalam bahasa jawa "Digdoyo tanpo aji", artinya orang itu sakti mandraguna tetapi tidak dengan jampi-jampi atau jimat-jimat. tetapi sakti karena ilmu pengetahuan.

Ø  Mantep
Mantep, artinya yakin dengan seyakin-yakinnya bahwa apa yang dilakukannya adalah benar dan baik. Dalam penugasan dimanapun ditugaskan harus mantep, siap dan berangkat. Dalam hal ini Ki Hajar Dewantara mengatakan dalam bahasa Jawa jadi kita bertugas dimana saja tidak membawa bala atau pasukan, yang wajib dibawa hanya anak istri.

“ Jadi pada intinya Tetep, Teteg, Antep, dan Mantep, artinya pendidikan adalah upaya terencana untuk membangun ketetapan pikiran dan batin subjek didik “

Itulah sedikit penjelasan dari salah satu Tritunggal Fatwa Pendidikan yang dicangan oleh Ki Hajar Dewantara.
 Dalam hal lain kita juga harus mengenali diri melalui potensi yang kita miliki, banyak orang yang tidak tahu potensi dirinya, tidak tahu apa saja kelebihan yang dimilikinya. Padahal sebenarnya mudah untuk kita melihat potensi diri sendiri. Mungkin kalian pernah terbesit sebuah pikiran apasih potensi diri saya? Nah, berikut cara mengetahui potensi yang ada pada diri kita.

1. Bidang apa saja yang kita senangi.
Sesuatu yang penuh gairah dan semangat kita lakukan. Tanpa harus diminta atau disuruh. Anda akan melakukannya secara sukarela tanpa dibayar, bahkan anda mau mengeluarkan uang untuk apa yang anda lakukan. Inilah yang disebut dengan hobi. Seseorang yang punya hobi tertentu akan melakukannya dengan sepenuh hati. Misalnya orang yang hobi memelihara tanaman, dia rajin menyiram dan merawat tanaman setiap hari. Dia rela mengeluarkan uang berapapun untuk membeli tanaman, pupuk, alat-alat dan semacamnya. Hobi bisa membawa kebahagiaan dan juga penghasilan. If we do what we love, then money will follow.

2. Bertanya kepada orang terdekat.
Orang yang paling tahu diri anda adalah orang terdekat. Bisa orang tua, kakak-adik, saudara, keluarga, atau teman. Merekalah yang tahu tentang diri anda dari kecil sampai dewasa. Jadi mereka tahu apa potensi diri anda. Terkadang kita tidak menyadari potensi yang kita miliki, perlu orang lain untuk membantu menyadarkan.



3. Mencoba hal-hal baru.
Begitu banyak yang bisa kita lakukan di dunia ini. Wawasan, pergaulan dan keberanian yang terbataslah yang menghambat kita untuk melakukannya. Kita bisa mencoba hal-hal baru yang belum pernah kita lakukan. Tentu saja yang kita lakukan tidak boleh melanggar hukum yah. Dengan mencoba banyak hal, mungkin kita akan menemukan potensi diri yang selama ini tersembunyi.

4. Banyak membaca, melihat dan merasakan.
Dengan begitu akan banyak informasi dan pengetahuan yang bertambah. Bacaan dan tontonan yang kita sukai itu bisa jadi adalah sebuah potensi. Jika anda suka membaca perkembangan dunia komputer, internet dan semacamnya. Anda bisa menjadi ahlinya, asalkan terus konsisten untuk menambah pengetahuan. Potensi diri itu harus digali, sama seperti minyak bumi. Tidak ada minyak yang berada di atas tanah. Kita harus mencari lokasi yang tepat untuk menggali minyak. Kedalamannya pun tidak selalu sama. Ada yang cepat ditemukan, ada juga yang perlu menggali lama karena minyaknya ada jauh di kedalaman. Tidak ada manusia yang lahir ke dunia langsung menjadi ahli di bidang tertentu. Semua harus diraih dengan proses. Jika anda sudah tahu potensi diri anda, itulah modal kesuksesan. Jika anda bisa mengembangkan potensi anda menjadi prestasi, kesuksesan sudah menanti.

Kamis, 18 Oktober 2018

filsafat pendidikan

Yang memfungsikan otak kanan dan kiri itu sebenarnya akal yang menggerakan kearah realitas (asma) akal itu letaknya misteris tanpa ada yang tau letak akal sebenarnya namun semua orang mempercayainya “ruang roh jasad” ruang itu sebenarnya dirimu / lebih cenderung pada dirimu sendiri. Kamu bisa membayangkan yang lebih jauh / menjelajah kemana sejatinya ada pada alam dalam anda sendiri

Pendidikan yang dibawa oleh ki hajar dewantara pendidikan kesadaran menurut ki hajar dewantara manusia menurut ki hajar dewantara manusia adalah titah tuhan

Jumat, 05 Oktober 2018

filsafat pendidikan menurut Ki Hajar Dewantara

Pendidikan menurut Ki Hajar Dewantara merupakan proses pembudayaan yakni suatu usaha memberikan nilai-nilai luhur kepada generasi baru dalam masyarakat yang tidak hanya bersifat pemeliharaan tetapi juga dengan maksud memajukan serta memperkembangkan kebudayaan menuju ke arah keluhuran hidup kemanusiaan.Menurut Ki Hajar Dewantara, pendidikan dimulai sejak anak dilahirkan dan berakhir setelah meninggal dunia.
          Kemajuan pendidikan di firlandia berpedoman atau menganut dengan filsafat yang di cetuskan oleh Ki Hajar Dewantara. Seharusnya Bangsa Indonesia bangga akan hal itu karena bangsa lain berpedoman dengan filsafat yang di ciptakan oleh orang Indonesia asli. Bangsa Indonesia seharusnya sadar dan ikut menerapkan filsafat yang di cetuskan oleh ki Hajar Dewantara. Ada statement yang mengatakan bahwa “ Bangsa yang lupa adalah bangsa yang melalaikan atau di lalaikan”.
          Pendidikan Nasional adalah pendidikan berawal dari rasa kemerdekaan. Sedangkan kemerdekaan itu sendiri adalah kebebasan yang memahami akan adanya batasan. Sifat kemerdekaan menurut Ki Hajar Dewantara :
1) berdiri sendiri
2) tidak bergantung orang lain dan
3) dapat mengatur dirinya sendiri
Kata kemerdekaan dalam bahasa Inggris yaitu Freedom, dan kata Freedomlah yang melahirkan kata Independen. ada statement yang mengatakan bahwa “jikalau kita di beri bantuan berupa kemerdekaan setidaknya kita berhutang budi dengan yang memberi kemerdekaan tersebut”

Kamis, 27 September 2018

filsafat pendidikan

ALLAH-ILMU-MANIFERTASI-REALITA ILMUteori yang diterapkan manusia tidak ada yang mutlak karena manusia memiliki keterbatasan manusia = otak + akal yaitu istimewa dari mahkluk lainya dan akal manusia memiliki tempat yang misteriushewan = otakepistermik yaitu tingkatan kognisi yang dimiliki mahasiswa dan juga mampu mengidentifikasiKeterbatasan Fisik Manusia tidak membatasai akalnyaManusia dihadapkan pada banyak risiko fisik. Menjaga tubuh dan lingkungan tetap bersih dan melakukan perawatan yang saksama adalah beban seumur hidup bagi manusia untuk meminimalkan risiko kesehatan. Lebih mengejutkan, jumlah waktu yang dihabiskan untuk tugas tersebut ternyata cukup banyak. Kita sering menemukan penelitian untuk mengetahui berapa banyak waktu yang dihabiskan untuk bercukur, mandi, merawat rambut, merawat kulit, kuku, dan sebagainya. Hasil berbagai penelitian demikian sangat mengherankan, dan mengungkap betapa banyak waktu berharga yang dihabiskan tugas-tugas harian tersebut.Dalam kehidupan, kita menghadapi banyak manusia. Di rumah, di kantor, di jalan-jalan atau di mal perbelanjaan, kita melihat banyak manusia yang berpakaian rapi dengan penampilan terbaik mereka. Mereka adalah orang-orang yang wajahnya dicukur, rambut dan tubuh yang bersih, pakaian yang diseterika, sepatu yang sudah disemir. Bagaimanapun, pengurusan seperti itu membutuhkan waktu dan usaha.Sejak bangun di pagi hari hingga pergi tidur, seseorang harus melibatkan diri dalam rutinitas tanpa akhir agar tetap bersih dan segar. Saat kita bangun, tempat pertama yang kita tuju adalah kamar mandi; sepanjang malam, perkembangbiakan bakteri menyebabkan rasa tidak enak dan hawa yang tidak menyenangkan dalam mulut, yang memaksa kita segera menyikat gigi. Bagaimanapun, agar siap untuk hari yang baru, hal penting dilakukan tidak sebatas menggosok gigi. Seseorang butuh membasuh wajah atau tangannya. Sepanjang hari, rambut menjadi berminyak dan tubuh menjadi kotor. Pada malam hari, di tengah-tengah mimpi, tubuh boleh jadi tidak dapat berhenti berkeringat. Sebagai satu-satunya cara untuk membersihkan bau tubuh yang tidak menyenangkan dan keringat, seseorang merasakan pentingnya mandi. Jika tidak, dia akan pergi bekerja dengan rambut berminyak dan tubuh berbau, suatu hal yang tidak menyenangkanketerbatasan fisik tidak menjadikan kamu menjadi tidak bisa berbuat apa apa ada juga seorang ilmuwan yang mempunyai keterbatasan fisik sejak lahir tetapi juga bisa menjadi ilmuwan dia yaitu stephen hawking Ia merupakan fisikawan yang brilian dan produktif, hal ini dibuktikannya dengan menyandang jabatan Lucassian Professor of Mathematics di Cambridge pada 1979, suatu posisi yang hanya pernah diraih Isaac Newton dan Paul Dirac.Salah satu prestasi Stephen adalah sebagai penerus Black Hole Theory (Teori Lubang Hitam) yang ditemukan Einstein. Namun, ia juga memberikan banyak sumbangan di bidang fisika kuantum, terutama teori kosmologi, dan gravitasi kuantum. Lebih dari itu, Hawking telah membuktikan disabilitas bukan penghalang melanjutkan kehidupan, menghasilkan karya-karya jenius, dan menyumbangkan ilmu pengetahuan bagi kehidupan umat manusia.